FORUM PENGURANGAN RESIKO BENCANA (FPRB)

FORUM PENGURANGAN RESIKO BENCANA (FPRB)

FORUM PENGURANGAN RESIKO BENCANA atau yang lebih akrab disebut sebagai FPRB merupakan sebuah Forum yang dibentuk oleh Kepala Desa dalam rangka memberikan kesempatan yang seluas luasnya kepada masyarakat dalam turut serta berpartisipasi aktif dalam upaya pengurangan resiko Bencana.

logo fprbSebagaimana kita ketahui, kebencanaan adalah kejadian alam yang tidak bisa kita cegah karena bagian dari siklus alam, namun demikian, resiko kebencanaan dapat dikurangi. Pengurangan resiko bencana dimaksud dalam rangka mencegah timbulnya korban yang lebih banyak.

Desa Kotayasa yang terletak di lereng gunung Selamet, yang merupakan salah satu gunung teraktif kedua di Jawa Tengah setelah gunung Merapi memiliki potensi kebencanaan yang cukup besar. Erupsi gunung slamet bisa terjadi kapan saja. 

Adanya FPRB di desa Kotayasa, diharapkan mampu memberikan edukasi kepada masyarakat terkait cara-cara mengurangi dampak negatif saat terjadinya erupsi gunung slamet.

Selain untuk menghadapi resiko kebencanaan gunung slamet, FPRB desa Kotayasa juga disiapkan mampu berperan aktif dalam kebencanaan-kebencanaan sekala kecil, seperti pohon tumbang, tanah longsor, angin ribut, korban terbawa arus sungai dan lain lain.

Untuk memberikan kemampuan dan ketangguhan masyarakat dalam menghadapi berbagai resiko Bencana, FPRB juga memberikan edukasi kepada masyarakat melalui forum forum tertentu, seperti Rapat RT,PKK dan juga pertemuan yang dilaksanakan secara khusus.

Dalam upaya meningkatkan kemampuan personil, FPRB bekerja sama dengan BPBD Kabupaten Banyumas dan SAR wilayah Cilacap, FPRB mengadakan pelatihan Water Rescue bagi para anggotanya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Wisata Alam Damar Payung dan diikuti oleh 40 peserta.

 

Related Posts

Komentar